Ford merupakan merek mobil asal Amerika Serikat (AS) yang sudah dikenal
di seluruh dunia. Di pasar otomotif nasional, Ford juga bukan pemain
baru, sebab namanya sudah akrab didengar sejak 1950-an.
Sontak,
keputusan PT Ford Motor Indonesia (FMI) mengakhiri segala aktivitasnya
di Indonesia membuat sejumlah kalangan merasa kaget dan sedih. Sebab,
dari segi penjualan, Ford di Indonesia tidak terlalu jelek. Tahun lalu
saja berhasil menjual 4.986 unit.
Nah, bagi Anda yang belum tahu sejarah Ford di Indonesia, berikut ini pemaparannya:
PT
Ford Motor Indonesia (FMI) telah didirikan pada 12 Juli 2000 dan telah
mendapatkan hak sebagai Agen Tunggal Pemegang Merek (ATPM) Ford di
Indonesia. Mulai 2001, FMI mulai mendistribusikan mobil-mobil Ford di
Tanah Air.
Menginjak 2002, FMI berhasil menjadi sorotan masyarakat Indonesia,
karena berhasil meluncurkan Ford Ranger dan membuka diler 3S (Sales,
Service dan Sparepart) pertama di Indonesia, tempatnya di Jakarta
Selatan. 2003, FMI meluncurkan New Ranger dan September 2003 Everest
juga diluncurkan.
Masuk 2005, tepatnya Juli, FMI meluncurkan Focus. Satu sahun setelahnya meluncurkan Escape Sporty dan Focus 2.0-liter.
Genap
di 2010, FMI melakukan ubahan pada Everest dan meluncurkan hatchback
Fiesta, tepatnya 23 Juli 2010. Focus juga mengalami ubahan sedikit. Pada
2011, FMI kembali meluncurkan Ranger model terbaru.
Selang satu tahun, FMI mulai meluncurkan Sport Utility Vehicle (SUV) bawah EcoSport dan di 2013 FMI mulai menghadirkan mesin 3 silinder terbaik dunia dan Ecoboost 1.0-liter di 2014.
Tahun
lalu, FMI juga banyak meluncurkan produk baru, seperti New Ranger, New
Focus dan All New Everest. Penjualannya juga sepanjang 2015 terbilang
cukup baik, yakni dengan perolehan angka 4.986 unit secara wholesales (dari pabrik ke diler).
Di
awal 2016 ini, FMI harus menelan pil pahit. Tepat pada Senin
(25/1/2016), FMI mengumumkan untuk menghentikan operasinya di Indonesia
yang dimulai pada paruh kedua tahun ini.
Berikut pernyataan resmi FMI:"Hari
ini kami telah mengumumkan keputusan bisnis yang sulit untuk mundur
dari seluruh operasi kami di Indonesia pada paruh kedua tahun ini. Hal
ini termasuk menutup dealership Ford dan menghentikan penjualan dan
impor resmi semua kendaraan Ford.
Kami ingin memastikan bahwa Anda dapat terus mengunjungi dealer
Ford untuk semua dukungan layanan penjualan, servis, dan garansi hingga
beberapa waktu ke depan tahun ini. Kami berkomitmen untuk menyediakan
kesinambungan dukungan pelayanan servis dan garansi setelah kepergian
kami dan akan menghubungi Anda lagi sebelum proses pergantian untuk
memberitahukan mengenai pengaturan yang baru.
Kami berterima kasih atas minat, dukungan, dan kesetiaan Anda
terhadap merek Ford. Dan kami akan terus mengkomunikasikan perkembangan
yang ada melalui website ini dalam melalui fase peralihan ini.
Apabila Anda ada pertanyaan, silakan menghubungi Ford Customer Service kami di 0807-1-90-9000.
Hormat kami,
Bagus Susanto
Managing Director,
Ford Motor Indonesia"
Sumber : Kompas
Rain-X Glass Treatment Trigger - 16 oz.